News & Research

Reader

Harga Turun Tak Biasa, Saham SKRN Berstatus UMA
Wednesday, April 24, 2024       07:42 WIB

Ipotnews - PT Bursa Efek Indonesia (BEI) menetapkan status unusual market activity (UMA) terhadap saham PT Superkrane Mitra Utama Tbk () karena terjadi penurunan harga di luar kebiasaan.
"Meski terjadi UMA, namun tidak serta-merta menunjukkan adanya pelanggaran terhadap peraturan perundang-undangan di bidang Pasar Modal," kata PH Kepala Divisi Pengawasan Transaksi BEI, Zakky Ghufron, dalam keterangannya, Rabu (24/4).
Berkaitan dengan hal itu, Otoritas Bursa sedang melakukan pencermatan secara mendalam terhadap pola transaksi saham . Investor diharapkan untuk terus memperhatikan jawaban perusahaan tercatat atas permintaan konfirmasi Bursa.
Investor juga dianjurkan untuk terus mencermati kinerja perusahaan tercatat dan keterbukaan informasinya serta mengkaji kembali rencana corporate action emiten tersebut apabila belum mendapatkan persetujuan RUPS .
"Investor juga disarankan untuk mempertimbangkan berbagai kemungkinan yang dapat timbul di kemudian hari sebelum melakukan pengambilan keputusan investasi," kata dia.
Tercatat dalam sepekan terakhir saham anjlok 8 persen ke posisi Rp322 per lembar. Level tertinggi yaitu Rp380 dan terendah Rp320. Market kapital mencapai Rp2,42 triliun. (Marjudin/ef)

Sumber : Admin

powered by: IPOTNEWS.COM


Berita Terbaru

Monday, May 06, 2024 - 11:48 WIB
Kuartal I 2024 Ekonomi RI Tumbuh 5,11 Persen, Tertinggi Sejak 2019
Monday, May 06, 2024 - 11:29 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of WTON
Monday, May 06, 2024 - 11:26 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of SKRN
Monday, May 06, 2024 - 11:23 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of SIPD
Monday, May 06, 2024 - 11:23 WIB
Cari Modal Kerja dan Bayar Utang, GOTO Terbitkan 120,14 Miliar Saham Baru
Monday, May 06, 2024 - 11:20 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of KMDS
Monday, May 06, 2024 - 11:19 WIB
Harga Emas Hari Ini Turun Lagi!
Monday, May 06, 2024 - 11:18 WIB
Kepemilikan Saham 30 April 2024 BVIC
Monday, May 06, 2024 - 11:16 WIB
Financial Statements 1Q 2024 of HYGN
Monday, May 06, 2024 - 11:13 WIB
Kepemilikan Saham 30 April 2024 VICO